Friday 15 March 2013

Macam-macam Jaringan

  • Berdasarkan Lingkup Area Geografi

1.      Local Area Network (LAN)
Jaringan jenis LAN biasanya digunakan untuk area atau wilayah yang kecil misalnya jaringan pada sebuah bangunan, sekolah, unit lembaga, atau kampus dalam sebuah bangunan dan dalam ruang seringkali dihubungkan dengan mini computer. Kecepatan LAN berkisar 10-100 Mbps. LAN umumnya dibangun dengan perangkat yang relative harganya murah.
2.      Metropolitan Area Network (MAN)
                  Jaringan kawasan MAN lazimnya menlingkupi kawasan yang lebih luas dibanding LAN. Jaringan MAN biasanya dioperasikan di bandara-bandara, gabungan beberapa buah sekolah ataupun di suatu daerah. Dengan menjalankan suatu jaringan keterhubungan yang besar, informasi dapat disebarkan dengan lebih meluas dan cepat.
3.      Wide Area Network (WAN)
Jaringan kawasan WAN menghubungkan komputer pada suatu kawasan yang lebih luas secara geografi. Jaringan WAN lebih luas dan kompleks. Contohnya: Suatu lembaga yang mempunyai ibu kota di suatu tempat, kilang sutu tempat yang lain dan gabungan pemasaran di suatu kawasan yang agak jauh dari kedua kawasan tersebut.

  • Berdasarkan Media yang di Gunakan (Fisik)

1.      Jaringan Kabel (Wire)
Jaringan komputer yang secara fisik di hubungkan dengan kabel-kabel jaringan.
2.      Jaringan Tanpa Kabel (Wireless)
Jaringan tanpa kabel adalah jaringan yang dihubungkan dengan gelombang radio. Jika di bandingkan dengan jarigan kabel, jaringan nirkabel memiliki kelebihan karena kemampuannya mudah bergerak, dapat dipindah degan leluasa dan menjadi solusi yang tepat.

  • Berdasarkan Kedudukan Computer Pada Jaringan

1.      Jaringan Peer to peer
Pada jaringan peer to peer setiap komputer yang terhubung memiliki kedudukan yang relative setara dan setiap user dapat mengelola komputernya. Jaringan peer to peer cocok digunakan untuk jaringan kecil,misalnya jaringan di rumah.
2.      Jaringan Client-Server
Jaringan Clinet-Server adalah jaringan yang komputer-komputer didalamnya dapat dibedakan menjadi client-server. Server adalah suatu komputer yang dominan sebagai penyedia layanan. Client adalah komputer yang dominan sebagai pengguna penyedia layanan

No comments:

Post a Comment